Pengembalian & Penukaran
- Garansi hanya berlaku untuk pembelian dari toko brand Havaianas yang dioperasikan oleh Kanmo Group di Indonesia.
- Masa garansi produk:
- Diskon hingga 30%: 6 bulan sejak tanggal pembelian.
- Diskon diatas 30% + Harga Special: Tidak ada garansi produk.
- Garansi produk hanya berlaku untuk pembelian sejak Kamis, 1 Oktober 2022
- Pengembalian dana tidak diperbolehkan dalam keadaan apapun.
- Pelanggan harus terdaftar sebagai Kanmo Circle membership untuk memanfaatkan garansi produk ini.
- Garansi hanya berlaku untuk tali yang rusak, cetakan (print) terkelupas, logo atau aksesoris rusak, dan sol retak karena masalah kualitas produk jika ada.
- Garansi produk tidak termasuk kerusakan yang disengaja pada produk (seperti sandal dipotong dengan guting/cutter, sandal terbakar, sandal digigit binatang, metode penggunaan yang melanggar panduan perawatan, dan lainnya.)
- Keputusan produk tersebut cacat atau tidak, akan sepenuhnya merupakan keputusan dari Kanmo Group dan akan mengikat dalam segala keadaan.
- Panduan Perawatan (Care Guide):
- Bukti pembelian dalam bentuk e-receipt atau struk tercetak yang dikeluarkan pada saat pembelian wajib untuk ditukarkan. Produk yang rusak harus diserahkan ke toko pada saat penukaran.
- Garansi produk untuk pembelian yang dilakukan di Havaianas.co.id dapat dilakukan di Mono Store atau dikembalikan ke Warehouse Kanmo untuk klaim garansi produk.
- Pelanggan hanya diperbolehkan melakukan penukaran satu kali per transaksi awal.
- Prioritas pertama adalah menukar style color yang sama. Pelanggan dapat menukar sandal yang rusak dengan style color yang sama. Havaianas tidak menjamin kesediaan produk yang sama selama penukaran.
- Bagi pelanggan yang melakukan pembelian di Havaianas.co.id dan ingin menukarkan di offline store, penukaran size yang sama dapat dilakukan tanpa tambahan pembayaran. Bahkan jika harga untuk style yang sama telah naik, maka pelanggan tidak harus membayar selisihnya. Jika harga telah turun, maka tidak ada pengembalian uang untuk selisihnya.
- Dalam hal ketidaksediaan produk, pelanggan dapat menukar dengan style color yang berbeda. Dalam hal harga berbeda antara jumlah yang dibayarkan oleh pelanggan di Havaianas.co.id dan harga saat ini di offline store, harga dasar untuk penukaran adalah harga yang dibayarkan oleh pelanggan di Havaianas.co.id.
- Havaianas berhak mengubah syarat & ketentuan garansi ini kapan saja tanpa pemberitahuan sebelumnya.
- Setiap perselisihan yang timbul berdasarkan syarat & ketentuan ini tunduk pada juridiksi pengadilan di Indonesia.
- Lokasi pembelian and product guarantee:
A. Garansi produk untuk pembelian yang dilakukan di Havaianas Indonesia Mono stores harus dilakukan di Havaianas Indonesia Mono stores
B. Produk yang dibeli di Department Store atau Multi Brand Store tidak memenuhi syarat untuk garansi
C. Garansi produk untuk pembelian yang dilakukan di Havaianas.co.id dapat dilakukan di Mono store atau dikembalikan ke warehouse Kanmo untuk klaim garansi produk
D. Garansi produk untuk pembelian yang dilakukan di Havaianas Official Store di Online Marketplace (Tokopedia, Shopee, Zalora, Lazada, Blibli, JD.id) harus diklaim dengan mengikuti pengembalian melalui Marketplace masing-masing) - Pelanggan hanya diperbolehkan melakukan penukaran satu kali per transaksi awal
Kebijakan Pengembalian
Di Havaianas, kami ingin Anda 100% puas dengan pembelian baru Anda. Kami melakukan pemeriksaan kualitas pada setiap produk sebelum dikirim dari pusat distribusi kami. Namun, jika Anda tidak puas dengan produk yang Anda pesan atau produk diterima dalam kondisi rusak, kami menawarkan kebijakan pengembalian dan penukaran hingga 30 hari setelah pembelian:
Syarat Pengembalian & Penukaran:
✔ Produk dalam keadaan baru dan tidak digunakan
✔ Produk masih dalam kemasan asli
✔ Menyertakan bukti pengiriman (nota/invoice)
✔ Maksimal pengembalian 30 hari untuk anggota Kanmo Circle, 7 hari untuk non-anggota (transaksi offline) & 14 hari untuk non-anggota (transaksi online)
Produk yang Tidak Dapat Dikembalikan & Ditukar:
❌ Produk diskon/promo
❌ Produk yang rusak akibat kesalahan pelanggan
Syarat pengembalian dan penukaran ini tidak memengaruhi hak Anda jika produk yang diterima cacat atau tidak sesuai dengan gambar/deskripsi.
PT Kanmo Retailindo berhak menentukan keputusan akhir terkait pengembalian dan penukaran produk.
Kanmo Circle menawarkan berbagai keuntungan, termasuk kebijakan pengembalian & penukaran hingga 30 hari. Kunjungi kanmocircle.com untuk mengetahui lebih lanjut atau mendaftar sebagai anggota. Jika Anda bukan anggota, Anda dapat mengembalikan produk non-diskon dalam waktu 7 hari setelah pembelian.